Syarat Blog Diterima Google Adsense
Menghasilkan Uang dari Program Kerjasama Periklanan Melalui Media Internet, Salah Satu Contoh yang Paling Populer adalah Google Adsense. Belum lengkap rasanya kalau membahas tentang pemanfaatan internet untuk menghasilkan uang atau pendapatan secara online, kita tidak menyebutkan Google Adsense di dalamnya. Ya, Program Pay Per Click (PPC) atau Bayar per Klik milik Perusahaan raksasa teknologi dunia yakni Google ini merupakan primadona di kalangan penggiat dunia internet. Google Adsense bisa menjadi sumber penghasilan yang sangat menjanjikan bagi mereka. Sudah banyak orang yang sukses besar dan menjadi seseorang yang kaya raya dari program Google Adsense ini. Untuk bisa diterima dan mulai menghasilakan uang dari Google Adsense, anda harus paham bagaimana cara diterima google adsense yang akan kami jelaskan dalam artikel ini.
Secara umum Google Adsense itu sendiri bisa anda dapatkan dari beberapa kegiatan berikut seperti: Membangun sebuah Channel Youtube, Blog dan AdMob. Namun untuk bisa diterima dan bergabung dengan program Google Adsense tersebut baik itu dari jalur Youtube maupun dari Blog, bukanlah hal yang mudah semudah kalau anda membalikan telapak tangan. Anda harus berusaha sangat keras untuk memenuhi semua persyaratan yang diberikan oleh pihak Google Adsense supaya Channel Youtube dan Blog milik anda bisa diterima oleh mereka.
Beberapa syarat blog diterima Google Adsense adalah memiliki jumlah visitor minimal 100 per hari, usia blog minimal 1 – 3 bulan, memiliki setidaknya 10 artikel yang memiliki nilai manfaat yang baik untuk semua orang. Sedangkan khusus untuk Google Adsense dari jalur AdMob bisa didapatkan dengan sangat mudah, semua orang bisa langsung diterima bergabung dengan AdMob tanpa harus ditinjau terlebih dahulu oleh pihak Google, asalkan anda memiliki sebuah aplikasi atau game android sebagai wadah tempat iklan dari Google nantinya akan ditempatkan.
Baca Juga:
- Top 3 Aplikasi Sadap WA Terbaik dan Cara Menyadap WA Pasangan dari Jarak Jauh
- Pengertian WhatsApp Business, Cara Membuat WhatsApp Business dan Cara Jualan di WhatsApp Business
- 5 e Wallet Terbaik di Indonesia, Nomor 1 Bisa Memberikan Pinjaman Online Sampai Rp50 Juta, Pengertian e Wallet dan Cara Membuatnya
Cara Diterima Google Adsense Blog Palin Ampuh
Sebelum kami menjelaskan panjang lebar tentang Blog kepada anda dengan penyampaian yang pastinya akan mudah dimengerti, kami ingin memberitahukan kepada anda bahwa ternyata supaya sebuah Blog bisa diterima oleh Google Adsense dan bisa mulai mendapatkan penghasilan dari iklan Google Adsense yang nantinya akan tampil di dalam konten blog tersebut, itu tidak sesulit yang dibayangkan.
Percaya atau tidak, ada lumayan banyak Blogger pemula yang sukses diterima Google Adsense dengan sangat mudah padahal mereka hanya baru memiliki 3 buah artikel di dalam Blognya, dan juga umur blog mereka masih baru belum sampai 3 bulanan, tapi sudah sukses diterima Google Adsense. Jadi buang jauh-jauh anggapan anda sebelumnya yang bisa dibilang kurang tepat tentang Google Adsense Blog dimana harus punya banyak postingan terlebih dahulu di dalam blog, baru bisa diterima oleh Google Adsense.
Anggapan itulah yang membuat banyak orang yang berfikir dua kali untuk menjadi seorang blogger. Karena bagi seseorang yang tidak hobi menulis, merangkai kata demi kata untuk menjadi beberapa paragraf saja terasa berat. Apalagi harus menulis yang banyak di dalam blog supaya cepat diterima Google Adsense, Nyatanya tidak begitu. Dengan hanya beberapa artikel saja anda bisa diterima, berikut ini adalah 5 Cara Diterima Google Adsense Blog paling Ampuh:
1. Menulis Artikel Original atau Opini Anda Tentang Sesuatu Hal dengan Penyampaian yang Unik
Cara diterima google adasense blog yang pertama adalah dengan membuat artikel-artikel yang unik, asli tulisan anda sendiri bukan hasil copas dari tulisan orang lain. Sebuah artikel tutorial dari pengalaman anda sendiri yang memungkinkan akan banyak dicari oleh para pembaca. Ingat, tulislah sesuatu yang bisa memberikan solusi dari masalah yang sedang dihadapi oleh para pembaca.
Tulisan yang bisa memberi manfaat, nilai tambah dan penyelesaian dari apa yang para pembaca anda cari di mesim telusur Google sehingga kemudian mereka menemukan tulisan di blog anda. Jangan sekali-kali anda menulis tentang diri anda sendiri kecuali anda adalah seorang public figure yang sudah memiliki nama besar. Cara ini akan membuat blog anda diterima google adsense blog.

2. Gunakan Kombinasi Angka dan Huruf pada Judul Artikel Anda
Cara diterima google adasense blog yang ke dua adalah dengan menggunakan kombinasi angka dan huruf pada setiap judul artikel di blog anda. Untuk menarik lebih banyak pengunjung membaca tulisan di blog anda. Misalkan “10 Tips Ampuh Menghilangkan Jerawat Sampai ke Akar-akarnya” atau “8 Rekomendasi Skin Care Terbaik yang Murah dan Berkulitas”.
Dengan penggunaan kombinasi angka dan huruf pada judul artikel di blog anda, hal tersebut akan membuat orang lebih tertarik untuk berkunjung ke blog anda dibandingkan dengan judul artikel yang tidak menerapkan teknik ini. Poin plusnya lagi apabila anda bisa menjabarkan secara lengkap dan maksimal tiap-tiap pointnya, maka hal tersebut akan membuat mesin pencari Google merekomendasikan tulisanmu untuk sering muncul di halaman depan (page one) Google.