Akhirnya, Lesti Kejora dan Rizky Billar untuk pertama kalinya tampil bersama lagi dalam suatu acara podcast, setelah kasus KDRT yang berujung perdamaian beberapa waktu yang lalu. Lesti Kejora dan Rizky Billar membawa serta buah hati kesayangan mereka yakni Baby Al-fatih untuk hadir berbincang-bincang hangat dengan sosok seniman ternama Pidi Baiq.
Pidi Baiq sendiri adalah seorang seniman atau bisa disebut juga novelis yang terkenal berkat novel ciptaannya berjudul Dilan 1990 meledak di pasaran hingga kemudian diadaptasi ke layar lebar dengan memiliah Iqbal Cowboy Junior sebagai pemeran utama pria karakter Dilan dan Vanesha Prescilla sebagai pemeran utama wanita karakter Milea.
Leslar TerbaruLantas akan ada project apa antara Leslar dengan Pidi Baiq? Pasti akan ada sesuatu rencana yang hebat sehingga menghasilkan karya yang disukai oleh banyak orang yak. Lesti Kejora pun terlihat sangat cantik dan fresh dengan memakai baju berwarna selaras dengan warna baju yang dikenakan oleh sang suami. Serta memakai hijab berwarna cokelat. Wajah Lesti Kejora di foto terbaru ini terlihat lebih fresh dan sumringah.