Mesin Penen Tercanggih di Dunia adalah solusi bagi para petani zaman modern seperti sekarang ini ketika memasuki musim panen. Panen adalah saat-saat yang paling ditunggu-tunggu oleh setiap petani. Itulah momentum terbaik dimana waktunya para Petani mendapatkan hasil kerja kerasnya dalam bertani berupa buah-buahan, sayur-sayuran dan daun-daunan. Kecepatan proses panen itu sangat tergantung oleh sumber daya atau alat yang digunakan. Dengan penggunaan Mesin Panen hasil pertanian, proses penen akan berjalan sangat cepat, mudah dan tidak memerlukan banyak biaya untuk mengupah buruh panen. Harus kita akui bahwa kecanggihan teknologi membuat segala pekerjaan kita menjadi lebih mudah, begitu pula dengan kecanggihan teknologi pada sektor pertanian dimana dengan hadirnya aneka mesin dan alat canggih yang diciptakan untuk pertanian akan memiliki banyak dampak positif bagi para petani.
Dengan menggunakan teknologi pertanian modern, akan membuat efektivitas proses penanaman, perawatan hingga proses panen bisa lebih mudah dan cepat. Aneka mesin dan alat canggih pertanian ini mempunyai banyak ukuran, mulai dari yang terkecil sampai yang terbesar dan juga mempunyai fungsi yang bermacam-macam ada yang berfungsi sebagai penanaman, pengolahan lawah, perawatan, pembasmi hama, hingga mesin pemanen. Berikut ini adalah 7 mesin panen tercanggih di dunia (panen hasil pertanian) yang merupakan pengembangan dari teknologi terbaru dalam pertanian modern saat ini:
1. Mesin Penen Jagung – JOHN DEERE S690i dan CUTER JOHN DEERE 608C

Di daerah Arizona, Amerika Serikat, pada saat musim panen jagung mereka ini juga menggunakan sistem yang terbilang sangat canggih mesin panen jagung yang berjumlah banyak ini akan secara serentak memanen jagung bersama-sama disertai dengan truk pengangkut jagung yang berjumlah banyak pula. Dalam memanen jagung mereka menggunakan berbagai macam mesin diantaranya adalah mesin JOHN DEERE S690i. mesin JOHN DEERE S690i ini dapat dikombinasikan dengan alat pertanian lainnya seperti Mesin CUTER JOHN DEERE 608C yang digunakan untuk memanen jagung. Mesin CUTER JOHN DEERE 608C ini juga buatan perusahaan JOHN DEERE yang memiliki lebar 6,1 dan memiliki jumlah row yang bervariasi tergantung dari jenisnya. Alat ini membuat proses panen jagung menjadi sangat mudah dan sangat cepat. Ketika bekerja operator tinggal mengarahkan mesin JOHN DEERE S690i ini ke tempat jagung yang akan dipanen. Mesin CUTER JOHN DEERE 608C ini kemudian akan berputar lalu memotong semua jagung yang dilewatinya dan canggihnya lagi jagung yang dipanen ini akan otomatis dibersihkan dari batang dan kulitnya. Ketika tangki pada mesin JOHN DEERE S690i ini sudah penuh dengan jagung maka jagun jagun tersebut kemudian akan dimasukkan ke dalam truk pengangkut jagung melalui pipa panjang yang bernama Harvest Lab.
2. Mesin Panen Sayur Kol – CABBAGE HARVESTER

Dalam budidaya tanaman kol dengan skala besar, pemanenan dilakukan menggunakan mesin panen otomatis yang disebut dengan Mesin CABBAGE HARVESTER. Mesin pemanen kubis ini bekerja dengan cara menarik kubis dari tanah menggunakan alat bawaan lainnya yang kemudian dipotong sebatas daun terluar. Hasil pemetikan kubis akan dikirimkan ke sistem Roller yang akan membuang daun-daun lepas darinya. Kemudian kubis yang sudah tersebut dikirimkan ke truk trailer pengangkut yang akan membawanya ke gudang penyimpanan.
3. Mesin Penen Daun Tembakau – TOBACCO HARVESTER

Mesin TOBACCO HARVESTER ini dapat dengan cepat memanen daun tembakau. Mesin panen ini cukup berjalan diantara pepohonan tembakau, bersamaan dengan itu alat pemetik daun tembakau yang terdiri dari sepasang bingkai yang dipasang permanen akan bergerak berputar menggoyang batang tembakau. Lalu dedaunan tembakau pun akan berjatuhan di atas lift yang bergerak naik terhubung ke traktor. Daun tembakau pun akan berjatuhan ke dalam wadah lalu kemudian dibawa ke area pengumpulan. Mesin pemanen tembakau ini dapat melakukan pemanenan dengan kecepatan 25 KM per jam.
Baca Juga:
- 5 Mobil Termahal di Dunia Tahun 2022
- 3 Kapal Pesiar Termahal di Dunia, Urutan Nomor 1 Harganya Tembus Rp68,9 Triliun
- Top 3 Aplikasi Sadap WA Terbaik dan Cara Menyadap WA Pasangan dari Jarak Jauh
- 6 Fakta Menarik Tentang Negara Swedia
4. Mesin Penen Bunga Tulip – AMAC ZM 4 dan EARTH EATHER

Bunga tulip merupakan bunga hias yang sangat populer di dunia. Dan negara yang terkenal akan bunga tulip nya yaitu Belanda dimana setiap tahunnya Belanda ini merupakan negara pengekspor Tulip yang terbesar di dunia dalam bentuk umbi Tulip. Umbi tulip yang telah terpilih nantinya sebagian akan ditanam lagi oleh para petani dan sebagiannya lagi akan dijual kembali kepada konsumennya. Untuk memanen umbi Tulip ini, para petani yang ada di Belanda menggunakan mesin-mesin berteknologi canggih. Sebelum memasuki masa panen tentunya Umi Tulip ini harus ditanam terlebih dahulu dan sebelum ditanam tanah akan dibajak menggunakan mesin pembajak. setelah itu my Tulip ditanam di bulan yang bersuhu udara sekitar 16° Celcius dan penanaman ubi Tulip ini biasanya menggunakan dua cara Yakni dengan memakai jaring dan tanpa jaring.
Setelah beberapa bulan ditanam turut akan mekar mengeluarkan kelopak bunga lalu kemudian Tulip tersebut akan dipangkas kelopak bunganya dan proses ini disebut dengan toping, di mana Hal ini bertujuan agar nutrisi yang diperlukan ini tidak menuju ke bunga melainkan ke bagian ubi tulipnya agar dapat tumbuh. Setelah ubi Tulip siap dipanen dalam prosesnya yang mereka ini menggunakan mesin pemanen di yaitu AMAC ZM 4 serta mesin yang dirancang khusus untuk mencuci dan memisahkan tanah yang bernama EARTH EATHER dan mesin-mesin ini hanya digunakan untuk memanen Umi Tulip yang tidak memakai jaring.
Pada proses merananya mesin AMAC ZM 4 ini akan berada di depan mesin EARTH EATHER posisinya, dimana mesin AMAC ZM 4 ini akan mengambil Tulip yang berada di tanah. Umbi Tulip yang masih bercampur dengan tanah tersebut kemudian dikirim lewat conveyor pada mesin EARTH EATHER, lalu pada mesin EARTH EATHER, umbi tulip ini akan dicuci untuk menghilangkan gumpalan-gumpalan tanah yang ikut terbawa umbi tulip tersebut. Kemudian ubi Tulip yang habis dicuci ini akan disemprot lagi dengan air sehingga lebih sulit ini akan benar-benar bersih dari tanah.
Selanjutnya lebih Tulip ini dikirim ke pabrik pengolahan untuk dicuci lagi sampai bersih dan umbi-umbi Tulip ini akan masuk ke dalam kotak khusus untuk proses pengeringan. Setelah kering umbi tulip di bawa untuk proses penyortiran. Dan proses penyortiran ini dilakukan dengan menggunakan mesin penyortir dan secara manual oleh para pekerja. Untuk proses terakhirnya umbi Tulip yang sudah disortir ini kemudian dimasukkan ke dalam kotak-kotak kayu dan diberi plastik dan setelah itu umbi-umbi Tulip ini siap untuk diekspor ke berbagai negara untuk dijual.
5. Mesin Penen Ketela – MIAC MANIVA 2LR

Mesin MIAC MANIVA 2LR, Kalau umumnya panen ketela dilakukan secara manual dengan cara mencabut satu persatu nah beda dengan Mesin MIAC MANIVA 2LR ini. Mesin canggih ini dapat dengan langsung mencabuti pohon singkong dalam jumlah banyak sekaligus prinsip kerja dari mesin ini adalah saat traktor sudah berjalan batang pohon singkong yang berada di bawah akan ditarik oleh dua mata rantai yang berada di belakang traktor dengan cara dijepit, lalu rantai tersebut akan melempar singkong ke tempat penampungan. Kemudian dari tempat penampungan tersebut singkong akan diproses lagi ke tahap pengepakan. Setelah itu singkong yang sudah di packing dikumpulkan untuk dibawa ke tempat penampungan.
6. Mesin Penen Gandum – JOHN DEERE S685I

Mesin JOHN DEERE S685I merupakan mesin pertanian terbesar di dunia yang hingga kini masih diproduksi. Mesin ini berfungsi sebagai mesin pemanen sawah, terutama sawah dengan tanaman gandum. Mesin JOHN DEERE S685I ini mempunyai pemotong dengan lebar mencapai 24 meter. Fungsinya untuk memilih dan memotong batang gandum kemudian mengumpankan yang kebagian mesin perontok yang akan memisahkan bulir padi atau gandum dari tangkainya. Hasil perontokan dipisahkan kemudian ditampung dalam bak penampung yang berada di belakang mesin ini. Setelah itu, hasil pemilihan tersebut dipindahkan ke truk pengangkut yang terus berjalan mengiringinya melalui pipa mesin ini.
7. Mesin Penen Kentang (Termasuk Mesin Penanam Kentang)

Mesin penanam dan pemanen kentang memiliki banyak jenis yang dibuat oleh perusahaan yang berbeda-beda dan mesin-mesin tersebut antara lain yaitu Mesin STRUIK VARIC 4500. Mesin STRUIK VARIC 4500 adalah alat pertanian yang dibuat oleh perusahaan yang bernama STRUIK yang berlokasi di Belanda dan berfungsi untuk menanam kentang dan juga wortel. Mesin STRUIK VARIC 4500 ini merupakan alat yang bisa dipasang di bagian belakang traktor dengan diberi roller tambahan. Alat ini memiliki berat 2700 kg dan memiliki enam jalur ketika sedang digunakan untuk mengolah tanah. Fungsi roller tambahan ini adalah berguna untuk mempermudah penggunaan Mesin STRUIK VARIC 4500 pada lahan yang basah dan pada prosesnya Mesin STRUIK VARIC 4500 ini dapat mengolah tanah hingga kedalaman 25 cm dan setelah itu kentang ditanam pada tanah yang sudah diolah dengan alat tersebut.
Kemudian mesin kentang selanjutnya adalah mesin ROPA MAUS. ROPA merupakan perusahaan yang berlokasi di Jerman yang khusus untuk memproduksi mesin pemanen kentang yang bernama ROPA MAUS 6 dan ROPA PHANTER 2S dimana dalam proses temanan kentang, Kedua mesin tersebut memiliki fungsi yang berbeda-beda satu sama lainnya. Mesin ROPA PHANTER 2S digunakan untuk memanen kentang dalam kondisi yang ekstrem sekalipun dimana kentang yang dipanen akan langsung dipisahkan dari akar serta batangnya. Sedangkan untuk ROPA MAUS 6 merupakan mesin pemanen kentang yang dilengkapi dengan peralatan canggih gimana saat mode bekerja cabin pada mau six ini dapat naik hingga ketinggian lima meter serta terdapat backup system dengan lebar 10,6 meter.
Untuk cara kerjanya tentang kentang yang sudah dipanen dengan mesin ROPA PHANTER 2S ini akan dikumpulkan di satu tempat di dekat mesin ROPA MAUS 6. Kemudian mesin ROPA MAUS 6 ini akan berubah menjadi model pekerja di mana alat bagian depannya ini akan terbuka lebar. Setelah itu ROPA MAUS 6 akan maju pelan-pelan untuk mengambil kentang-kentang tersebut yang mana kentang tadi akan masuk kedalam conveyor yang berada di belakang ROPA MAUS 6 dan conveyor ini kemudian akan diarahkan ke truk pengangkut kentang yang berada di samping ya dan proses ini akan dilakukan terus-menerus sehingga kentang-kentang tersebut habis semua.

Selain itu ada juga Mesin PLOEGER AR 4BX. Mesin PLOEGER AR 4BX merupakan mesin raksasa yang tak kalah canggih, mesin panen kentang mempunyai kemampuan untuk menggali, mengambil dan memisahkan daun kentang dengan batang mensortasi serta memasukkan kentang ke dalam wadah penyimpanan. Mesin PLOEGER AR 4BX hanya perlu berjalan di ladang kentang yang siap panen dan secara otomatis mesin ini akan mengambil kentang dari dalam tanah dan langsung memprosesnya. Selanjutnya tentang ini disortir dan masuk kedalam truk yang siap menampungnya. Ref: Ilmuwan Top, Daftar Top. Itulah 7 Mesin Panen Tercanggih di Dunia, jangan lupa untuk share ke semua akun sosial media kamu yak supaya bisa memberikan informasi yang bermanfaat kepada banyak orang lagi Terima kasih